Sabtu, 02 November 2013

Polri Diminta Bongkar Penyelundupan Gula

2 November 2013

JAKARTA,suaramerdeka.com - Polri diminta membongkar jaringan internasional penyelundupan gula. Diduga penyelundupan gula internasional itu masuk ke wilayah Indonesia melalui wilayah Kalimantan.

Ketua Koalisi LSM Kalbar Bersatu Usman Almuthahar, kemarin membuat laporan ke Bareskrim Polri atas maraknya penyelundupan gula tersebut.

Menurutnya, pelaku penyelundupan gula itu terorganisir dan sudah beroperasi lebih dari sepuluh tahun. Modusnya adalah, gula yang tidak layak konsumsi dari luar negeri di edarkan di dalam negeri khususnya di wilayah Kalimantan dengan menggunakan dokumen palsu dan karung palsu produsen gula dalam negeri.

Menurutnya, setahun terakhir, penyelundupan gula tersebut mencapai 88 juta kilogram dan kerugian negara yang ditimbukan dari penyelundupan tersebut adalah Rp 1.700 perkilogram.

Dia mengatakan, beredarnya gula tak layak konsumi itu juga mengancam kesehatan warga. Sebab, sebagian warga ada yang tidak mengetahui layak atau tidak layak konsumsi gula.
( Nurokhman / CN19 / SMNetwork )

http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2013/11/02/178026/Polri-Diminta-Bongkar-Penyelundupan-Gula

Tidak ada komentar:

Posting Komentar